Saat Mantan Menteri KKP RI Terima Cerutu Asli Gayo dari Aktivis Anti Korupsi

oleh
Maharadi dan Susi Pudjiastuti.(Ist)

TAKENGON-LintasGAYO.co : Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia, Susi Pudjiastuti meluangkan waktunya berkunjung ke tanoh Gayo.

Kedatangan mantan menteri yang terkenal dengan ungkapan “tenggelamkan” itu ke tanoh Gayo, Aceh Tengah adalah dalam rangka berwisata. Ia datang bersama cucu kesayangannya menggunakan pesawat pribadi.

Susi dan rombongan menginap di hotel di pinggiran Danau Lut Tawar. Moment tersebut disempatkan oleh salah seotang aktivis anti korupsi di Takengon, Maharadi untuk memberikan beberapa batang Cerutu yang diproduksi rumahan di Gayo.

“Ini Cerutu yang dilebeli Gayo Mountain Cigar, tembakaunya berasal dari Gayo,” kata Majaradi saat menyerahkannya ke Susi Pudjiastuti, Senin malam 17 Februari 2020.

“Mantap, komuditi lokal harus dikembangkan. Makasi ya,” kata Susi menerima Cerutu dari aktivis tersebut.

Ditanya alasan memberikan cerutu ke mantan menteri yang dikenal dengan gaya nyentik itu, Maharadi mengatakan agar cerutu Gayo di kenal di Indonesia, selain itu bisa menjadi ikon baru di Tanah Gayo, selain kopi.

“Harusnya dalam rangka HUT kota Takengon yang ke 443, Agenda Gayo Mountain Cigar Gayo menjadi Agenda Tahunan HUT Kota Takengon,” tegas Maharadi.

“Semoga aja dengan cerutu yang diberikan kepada Bu Susi dapat mengerakan perhatian Pemkab Aceh Tengah terhadap komoditi tembakau sebagai bahan cerutu untuk digelar dalam rangka menampilkan sisi pariwisata sekaligus bisnis dari cerutu berkualitas ekspor,” tandasnya.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.