Ini Cara Dinas Dukcapil Sambut HUT ke- 443 Kota Takengon

oleh

Takengon-LintasGAYO.co : Menjelang hari jadi ke 443 Kota Takengon, Dinas Dukcapil Aceh Tengah tidak ketinggalan untuk ikut ambil bagian.

Dinas yang memiliki fokus kerja pemberian pelayanan administrasi kependudukan ini mempersiapkan agenda penyerahan KTP Elektronik untuk para siswa yang sudah melakukan perekaman di sekolah-sekolah.

“KTP nanti diserahkan langsung oleh Bupati Aceh Tengah, bapak Shabela Abubakar pada puncak peringatan HUT Kota Takengon, 17 Februari,” ungkap Kadis Dukcapil Aceh Tengah, Mustafa Kamal, Sabtu (15/02/2020).

Sebelumnya pelayanan perekamam KTP ke sekolah-sekolah yang diberi nama D’Gool (Dukcapil Goes To School) sudah berjalan sejak bulan Juli 2019 yang menjangkau hampir seluruh SMA sederajat di Kota Takengon dan sekitarnya.

Mustafa mengungkapkan data wajib KTP baru yang sudah melakukan perekaman di sekolah-sekolah sejak Juli 2019 lalu berjumlah 925 jiwa.

Berikutnya, secara kontinyu Dinas Dukcapil terus melakukan perekaman KTP di sekolah-sekolah sehingga seluruh Wajib KTP baru mendapatkan identitas sebagai warga negara.

Selain itu, selama bulan Januari dan Februari 2020 Dinas Dukcapil juga gencar melakukan pelayanan keliling terutama menyasar penduduk yang tergolong rentan seperti sakit menahun, terdampak bencana, Lansia maupun terpencil agar memiliki E-KTP.

“Momen HUT Kota Takengon juga akan kita manfaatkan untuk meluncurkan beberapa tambahan pelayanan yang semakin memudahkan masyarakat, diantaranya sistem pendaftaran online, SMS Gateway dan layanan Call Center,” demikian Mustafa.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.