Instruksi Reje Blang Kolak 1 Soal Buang Sampah

oleh

Takengon-LintasGayo.co: Reje Belang Kolak 1, Kecamatan Bebesen, Aceh Tengah Asri Kandi menyampaikan agar warganya tidak perlu lagi membuang sampah di tempat yang tepi jalan Raya, tetapi cukup ditaruh ditempat di ujung lorong masing-masing, karena setiap selepas magrib akan dijemput petugas.

“Setiap habis magrib petugas yang mengambilnya menggunakan kendaraan roda tiga,” kata Asri di Takengon, Minggu 19 Januari 2020.

Kata Nasri, dulu cara “jemput bola” untuk sampah pernah dilakukan, namun terhenti karena sudah disiapkan tempat sampah oleh pemda di depan kantor Reje di tepi jalan Raya.

“Sekerang kita mulai dengan menyiapkan tempat sampah7di setiap lorong, dan akan dijemput setiap hari,” katanya.

Menurut Asri, kampung Belang Kolak harus bertahan tetap bersih dan teratur mengatasi sampah.

“Sebelumnya masyarakat membuang sampah sendiri ke dekat kantor reje, sekarang sampah nya kita jemput dan kita buang ke tempat yang di sediakan Pemda,” demikian Asri Reje.[]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.