Drs H M Saleh Syamaun Berpulang Ke Rahmatullah

oleh

Innalilahi Wainna ilaihi Raji’un telah berpulang ke Rahmatullah, Drs.H. M.Saleh Syamaun, mantan Kepala Kantor Kementerian Agama (dulu Kakandepag) Kabupaten Aceh Tengah di Rumah Sakit Umum Datu Beru Takengon Pukul 14.50 WIB.

Almarhum, semasa hayatnya selain pernah menjadi Kakankemenag, juga pernah menjadi Kepala Dinas Syariat Islam Kabupaten Aceh Tengah hingga memasuki masa pensiun sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Berita tentang meninggalnya sosok penceramah dan ahli retorika dakwah itu viral di media sosial. Di awali dari kiriman kerabat dekatnya Ahmad Marjan, SAg selaku Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kankemenag Aceh Tengah di grup2 WA jajaran instansi Ikhlas Beramal. “Innalilahi Wainna ilaihi Raji’un telah berpulang ke Rahmatullah Ama kami Drs.H. M.Saleh Syamaun di RSU Datu Beru Takengon Pukul 14.50 WIB.”

Almarhum yang pada saat hidupnyanya dikenal sebagai sosok yang giat dalam aktifitas keagamaan di dataran tinggi Gayo, Aceh Tengah, baik di pemerintahan maupun sosial keagamaan itu berpulang dalam usia 66 tahun, meninggalkan satu orang istri dan tiga anak, yakni dua putra dan satu putri.

Diantara riwayat jabatan sebagai ASN / PNS pernah di Humas Kanwil Depag Aceh, Kepala Kandepag (Kankemenag) Aceh Tengah, dan Kadis Syariat Islam Aceh Tengah.

Dalam aktifitas sosial keagamaan, sebagai Ketua IPHI Aceh Tengah, Anggota MPU Aceh Tengah, Pegiat LPTQ, dan lainnya. Medan dakwah merupakan aktifitas yang tiada pernah henti dalam kiprah beliau.

[Mahbub]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.