Massa Aksi Tolak Tambang Datangi DPRK Aceh Tengah

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Massa aksi tolak tambang datangi gedung kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tengah, Jum’at 30 Agustus 2019.

“Kami perwakilan masyarakat Gayo dan generasi Gayo, sepakat menolak tambang di Linge,” kata Mawardi yang sebagai Koordinator Aksi.

Dirinya juga menambahkan tidak ada negosiasi untuk perusahaan tambang di Gayo. “Sekali tolak tetap tolak, tidak ada negosiasi,” katanya lagi.

Pantauan media ini massa aksi berkumpul di Gedung Olah Seni (GOS) Takengon, kemudian long march ke Tugu Simpang Lima dan lanjut ke gedung DPRK Aceh Tengah.

[Sadra/DM]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.