Pertama di Aceh, Kankemenag Sabang Miliki Klinik Aplikasi

oleh

SABANG-LintasGAYO.co : Kantor Kementerian Agama Kota Sabang kini memiliki sebuah klinik solusi untuk aplikasi yang di namai Klinik Tranformasi  Kankemenag Kota Sabang (KITA KE SABANG).

Klinik tersebut merupakan bentuk Inovasi yang digagas Kemenag Kota Sabang menjawab arahan Kakanwil Kemenag Aceh sejak awal tahun 2018 dan termasuk dalam salah satu program Direktif Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, dimana saat itu Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh meminta jajarannya untuk melakukan Inovasi dan tidak terpaku pada rutinitas saja.

Kakankemenag Kota Sabang, Drs. Marzuki menyampaikan bahwa klinik tersebut untuk menjawab persoalan aplikasi yang dialami operator di Kota Sabang, dengan harapan tahun 2019 seluruh data yang menggunakan aplikasi internal Kemenag dapat berjalan maksimal.

“Awalnya ruangan tersebut, tempat pertemuan yang sederhana, kini telah berubah menjadi sebuah ruangan meeting sederhana, sehingga bisa digunakan untuk klinik aplikasi. Terobosan ini untuk menjawab motto kita lebih dekat melayani ummat,” ujar Marzuki didampingi Kasubbag TU Alfaizin.

Secara rinci, Alfaizin menjelaskan jika tenaga operator madrasah, guru, KUA, penyuluh, dan operator pondok mengalami kesulitan menjalankan aplikasi, maka personil operator ahli di Kementerian Agama Kota Sabang siap membantu.

“Pelayanan selama ini  kecendrungan pendekatan personal antara operator madrasah, KUA, pondok pesantren dengan operator Kankemenag dan hal ini sangat sulit dilakukan evaluasi terhadap pelayanan yang dilakukan oleh Operator Kankemenag tersebut,” jelas Al Faizin.

Adapun aplikasi yang ada di Kementerian Agama, seperti Aplikasi Simpatika Madrasah dan Pengawas, Simpatika PAI, EMIS Madrasah, EMIS PAI, APlikasi BMN, Aplikasi Sidang Cana, Aplikasi EMPA, EMIS POmdok Pesantren, E-Planing, SIMKAH, SIMAK, SAKPA, SAIBA, SIMSARPRAS Madrasah, SIM MAS, SIPKA, Aplikasi SOP, Sirup, RKAKL dan aplikasi lainnya [RN]

 

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.