Segera! Pengelola Arung Jeram Buka Jalur Semi Extrim Uning-Lukup Badak

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Koperasi Jasa Wisata Alam Gayo selaku pengelola wahana arung jeram Gayo Adventure segera akan membuka jalur baru.

Jalur ini, menurut ketua Koperasi Jasa Wisata Alam Gayo, Khalisuddin, menambah start point yang selama ini hanya dimulai dari kawasan Lukup Badak, Pegasing hingga ke Wih Sagi Indah, Silihnara yang notabenenya jalur dengan kategori grade 1 dan 2 atau fun rafting.

“Dalam beberapa hari ke depan, jalur dengan kategori grade 3 plus atau semi extrim dari Pendere ataupun Uning hingga Lukup Badak akan dibuka,” kata Khalis usai mencoba jalur ini untuk kesekian kalinya, Selasa 24 April 2018.

“Hingga saat ini masih dilakukan persiapan-persiapan teknis hingga betul-betul siap. Karena jalur ini, arusnya lumayan deras,” katanya.

Membuka jalur ini, kata Khalis lagi, pihaknya harus menata beberapa aliran sungai sehingga bisa dilewati perahu.

“Sebelumnya ada aliran yang tidak bisa dilintasi perahu, lantaran jalurnya terlalu sempit, hanya 1,5 meter yang terletak di kawasan Brawang Mejin, Kampung Jurusen. Namun setelah diberikan perlakuan, jalur ini semakin menantang buat dicoba,” ujarnya.

Ditanya kapan jalur Pendere atau Uning-Lukup Badak akan dibuka, Khalis menjawab dalam beberapa hari ke depan. “Intinya jalur ini sudah masuk grade 3 plus atau semi extrim, jalur ini kami buka buat pehobi arung jeram yang suka tantangan,” tandasnya.

[Darmawan]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.