Usman Nuzuly : Lagu Gayo Bisa Menasional Lewat Suara Merdu Nabila

oleh

JAKARTA-LintasGAYO.co : Salah seorang tokoh Gayo yang kini menetap di Jakarta, Usman Nuzuly mengaku terkesan dengan suara merdu seorang beru Gayo, Ellisa Salsanabila akrab disapa Nabila yang tampil memukau di panggung Liga Dangdut Indonesia (LIDA) Indosiar.

Sosok yang juga sebagai pelaku seni Gayo ini, kepada LintasGAYO.co, Jum’at 23 Maret 2018 mengatakan penantian panjang lagu Gayo bisa menasional bisa saja terjawab oleh suara merdunya siswi SMAN 1 Takengon tersebut.

“Sudah sejak lama, semua urang Gayo menanti lagu Gayo bisa menasional, sama halnya seperti lagu daerah Batak,” kata Usman Nuzuly.

Kini utang Gayo menanti kiprah Nabila untuk melanglah lebih jauh di panggung LIDA. “Semalam, Nabila tampil memukau, ditambah dengan suguhan kalaborasi didong dan tari guel, seakan membuka mata semua penonton, bahwa kesenian dataran tinggi Gayo juga punya musik dan nyanyian berkualitas yang tidak kalah dengan daerah lainnya,” tegas Usman Nuzuly.

Ia pun mengapresiasi, komentar dari Soiman salah seorang dewan dangdut yang mengusulkan pada penampilan Nabila selanjutnya, bisa diselipkan nyanyian Gayo dilagu yang ia bawakan.

“Akankah penantian panjang ini bakal terjawab dengan berhasilnya Nabila menembus belantika musik nasional, dengan demikian lagu Gayo kelak dapat menasional melalui suara merdu Nabila, urang Gayo khususnya dan orang Aceh umumnya berharap banyak kepadamu upuh banjuku… bravo Nabila …buge….Aamiin,” tandas Usman Nuzuly.

[Masri]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.