Novel Romansa Gayo dan Bordeaux Terjual 500 Eks

oleh

JAKARTA-LintasGAYO.co : Novel karya seorang putra Gayo yang kini menetap di Bali, Win Wan Nur resmi diluncurkan Jum’at 9 Maret 2018 di Fakultas Kopi Jakarta. Hanya butuh waktu 4 hari sejak dilaunching novel tersebut terjual 500 eksamplar.

“Ternyata peminatnya cukup banyak. Ada yang sudah pesan sebelum dicetak, dan saat launching ada yang pesan 50 eks. Ini diluar dugaan pada cetakan pertama sudah terjual 500 eks,” kata Win Wan Nur, Selasa 13 Maret 2018.

Dia mensinyalir ada kekuatan media yang mempublikasikan launching novel karya perdananya itu. “Terimakasih saya ucapkan kepada rekan di LintasGAYO.co dan The Jakarta Post dimana ada sahabat saya yang bekerja disana, Nezar Patria sebagai Pemred dan Azmi,” katanya.

 

Ia menjelaskan lagi bahwa isi Novel tersebut dalam pandangan Nezar dan Azmi cukup dapat dipertanggungjawabkan, karena tema-tema dalam novel ini berat yang dibungkus dalam romansa.

“Kalau sudah mereka berdua Nezar dan Azmi utarakan demikian, mungkin sudah dianggap novel ini mempunyai kualitas cukup bagus untuk dikonsumsi otak,” kata Win.

Tak lupa Win pun mengucap terimakasih kepada moderator saat launching, Liza Cici Handayani. “Liza ini orang hebat, ia merupakan moderator papan atas. Awalnya dia tidak mau, namun setelah membaca sampai habis ia pun menyatakan kesiapannya,” tandas Win Wan Nur.

[Junaidi/DM]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.