Puji Ustad Somad, Habib Novel Alaydrus: Kalau Aceh Ingin Kuat, Kuncinya Ikuti Ulama

oleh
Habib

BANDA ACEH-LintasGayo.co: Habib Novel Alaydrus memuji Ustad Abdul Somad, LcMA. Katanya, “Seakan-akan para aulia ingin memberi tahu, cukup yang satu ini untuk Indonesia,” ucap Habib Novel Alaydrus.

Ungkapan itu disampaikan dihadapan sekitar 50 ribu lebih Jamaah yang menghadiri “Zikir Internasional” mengenang peristiwa Gempa dan Tsunami Aceh di Taman Ratu Safiatuiddin, Lampriek, Banda Aceh, Selasa 26 Desember 2017.

“Makanya kalau ada ulama yang bisa membangkitkan ummat, kalau ada ulama yang punya kelebihan, tutup matamu dari kekurangannya, dan lihat kelebihannya, karena itu adalah gurumu,” kata Novel Alaydrus.

Disebutkan juga apabila cinta pada ulama akan menjadi kekuatan negeri ini, sehingga seluruh aspek masyarakat, terutama di Aceh, kalau ingin Aceh ini makmur, kalau ingin Aceh ini bangkit, kalau ingin Aceh ini semakin indah, kalau ingin Aceh ini mengalahkan ekonomi belahan dunia manapun, ikutin kata ulama.

“Kalau ingin Aceh lebih kuat, maka kuncinya ikuti ulama,” demikian kata Novel.

Habib Novel Alaydrus tampil sebagai pemberi Tausiah selain Ustad Abdul Somad. Hadir pula Gubernur Aceh Irwandi Yusuf, Wakil Gubernur Nova Iriansyah, Ketua DPR Aceh Tgk Muharuddin, Ulama Tgk H Nuruzzahri (Waled Nu), dan ulama-ulama dari negara Malaysia, Brunei Darussalam, Thailan, dan Yaman.

Yang mengumandangkan Zikir Alfadly Datuk Ustaz Mohd. Nizam dari Malaysia. (js)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.