Tiba di Bener Meriah, Rafly Optimis Wilayah Tengah akan Hebat

oleh
Konser Rafly Kande di Bener Meriah

REDELONG-LintasGAYO.co : Seniman kondang putra Aceh, Rafly Kande tiba di Redelong dengan menumpangi Wings Air dari Medan Sumatera Utara, Rabu 4 Oktober 2017.

“Wuah, saya rindu Gayo, rasanya sudah lama sekali. Semua yang ada di Gayo bikin rindu. Saya kira bukan saya saja, siapa saja yang pernah hirup udara Gayo akan terus merindu, tak terkecuali Presiden Jokowi,” ungkap Rafly.

Dia mengaku sangat menikmati perjalanannya ke Gayo yang menurutnya Negeri Tertua di Aceh via Bandara Rembele yang dikatakannya sudah sangat bagus.

“Pemimpin beserta masyarakat Gayo harus mampu mengoptimalkan potensi Gayo selain merusak alam. Adat budaya, kopi dan keindahan alam harus dijadikan menjadi daya tarik agar orang datang ke Gayo,” ungkap Rafly.

Dia optimis para Bupati terpilih 2017 di wilayah tengah Aceh akan melebur konsentrasi dalam konsep yang terintegrasi.

“Pak Ahmadi enerjik, pak Sabela handal, pak Amru ok, pak Raidin juga mantap. Mereka akan membawa wilayah tengah Aceh ini hebat dari seluruh sisi, kopi, wisata, syi’ar Islam dan budaya,” ungkap Rafly.

Kehadiran Rafly Kande di Redelong Bener Meriah akan mengisi Konser Amal dalam kaitan HUT TNI ke 72 yang dijadwalkan Rabu malam di Gedung Olah Raga Seni (GORS) bersama Ciqita Band, Ecek Win Tonara.

Turut menyambut dan menjamu minum kopi Gayo, pelantun Hasan dan Husin di Bandara Rembele, Kadis Komunikasi dan Informatika Bener Meriah, Irmansyah. [Kh]

Konser Rafly Kande di Bener Meriah

 

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.