SD IT Cendekia  Wisuda 62 Siswa/i Penghafal Qur’an

oleh
Wisuda Siswa Penghafal Qur'an (Ist)
Wisuda Siswa Penghafal Qur’an (Ist)

TAKENGON-LintasGAYO.co : Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT) Cendekia mewisuda 62 siswa/i penghafal Al-Qur’an pada Kamis (11/05/2017) di masjid Quba Bebesen.

Kegiatan dengan tema membentuk insan Qurani membangun peradaban negri ini dilaksanakan setelah siswa/i mengikuti kegiatan mukhayyam Al-Qu’an pada 6-9 April 2017.

“Kegitan ini bertujuan untuk mencetak para penghafal Al-Qur’an khususnya di dataran tinggi Gayo,” ungkap Eprida LF, S.Ift koordinator Al-Qur’an SD IT Cendeki

Efrida juga mengatakan siswa/i yang diwisuda terdiri dari kelas dua hingga kelas empat yang telah menghafal satu juz hingga empat juz Al-ur’an.

“Kita berharap Dan berharap kedepannya akan semakin bertambah hafalan siswa/i juga bertambah pula penghafal Al-Qur’an,” tutup Efrida

[Zuhra Ruhmi]

 

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.