Eh…!!!! Seniman Akan Disertifikasi

oleh
Ilustrasi Seniman
Ilustrasi Seniman

JANTHO-LintasGAYO.co : Kepala UPTD Taman Budaya Banda Aceh mengatakan pelaku seni (seniman) di Aceh akan disertifikasi.

Hal tersebut dikatakan oleh pejabat kepala UPTD Taman Budaya Banda Aceh Subur Pagan Kamis, 6 April 2017 di kampus A Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Aceh-Jantho dalam serangkaian acara kuliah umum yang menghadirkan dua nara sumber dari Galeri Nasional.

“Seniman akan disertifikasi. Terkait hal tersebut kita akan berdiskusi dengan sejumlah senior dan lembaga terkait”, kata Subur Pagan ketika ia dipersilakan memberi sambutan di akhir acara kuliah umum yang dihadiri puluhan mahasiswa dan dosen ISBI Aceh.

Subur Pagan tidak menjelaskan lebih lanjut tentang teknis, latarbelakang dan landasan/alasan yang melatari dicetuskannya sertifikasi yang dimaksud. Ketika media ini hendak mewawancarainya yang bersangkutan terlihat terburu-buru meninggalkan tempat acara bersama narasumber lainnya yang dipandu oleh panitia pelaksana.

Sementara sejumlah peserta kuliah umum yang menyimak sambutan Subur Pagan tersebut mengaku terkaget-kaget sekaligus heran dengan wacana yang dilontarkan yang dianggap sebagai sebuah kekeliruan.

“Ini sebuah kemajuan atau entah sebagai sebuah kemunduran pemerintah dalam melihat pelaku seni di Provinsi Aceh,” kata Junaidi seorang peserta yang mencermati wacana tersebut.

Untuk mendapat penjelasan lebih lanjut terkait pen-sertifikasian seniman, hingga berita ini diturunkan Subur Pagan belum dapat dihubungi.

(SY)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.