Sungai Lamnyong Meluap, Beberapa Rumah Terendam

oleh

Banda Aceh-LintasGayo.co : Akibat curah hujan yang tinggi Minggu 1 Januari 2017 malam,  sungai Lamnyong Darussalam meluap. Akibatnya, luapan menggenangi sekitaran rumah warga desa limpok yang berada di dekat sungai tersebut, Senin, 02 Januari 2017.

Genangan air setinggi lutut orang dewasa itu mengakibatkan tanaman beberapa warga sekitar pinggiran sungai tersebut ikut terendam banjir.

Siddin salah satu warga yang terkena banjir tersebut mengatakan fenomena demikian sudah sering terjadi disetiap tahunnya bahkan setiap hujan yang tinggi.

“Kadang-kadang tidak hanya setahun satu kali, namun setiap curah hujan yang tinggi selalu digenangi banjir,” kata siddin

Selain itu, beberapa aktifitas masyarakat sekitar sedikit terganggu diantaranya rumput untuk makanan ternak sapi yang terendam, tidak bisa dipotong dan tanaman sayur-sayuran yang ada dibeberapa titik.

Menurut keterangan siddin hujan turun diperkirakan setelah selepas Magrib hingga berhenti ditengah malam.

(Junaidi)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.