Haornas ke-33, Gubernur Aceh Serahkan Penghargaan Bagi Insan Olahraga

oleh

Gubernur Serahkan Penghargaan Bagi Insan Olahraga AcehBanda Aceh-LintasGayo.co : Gubernur Aceh, dr. H. Zaini Abdullah menjadi inspektur upacara pada pelaksanaan Hari Olahraga Nasional ke 33 tahun 2016 di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya Banda Aceh, Jumat (09/09) pagi. Dalam acara tersebut gubernur ikut menyerahkan penghargaan untuk insan olahraga tahun 2016.

Peringatan Haornas, kata Gubernur adalah salah momentum sakral bagi dunia olahraga Indonesia. “Ini momentum tepat untuk mengisi pembangunan olahraga melalui pembudayaan olahraga dan peningkatan prestasi. Melalui olahraga rekreasi dan olahraga pendidikan kita kuatkan pondasi bangunan keolahragaan nasional yang berdaya saing,” ujar gubernur dalam sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi.

Olahraga, kata gubernur dapat mengangkat harkat martabat dan kehormatan bangsa. Karena itu, gubernur mengajak para atlet untuk terus berprestasi dengan lebih giat dalam berlatih. Gubernur mengajak agar seluruh elemen secara bersama membangun budaya olahraga dengan slogan”ayo olahraga menuju Indonesia produktif”.

“Prestasi olahraga yang mendunia akan membuat bangsa ini diakui, dihormati dan dihargai karena prestasi yang pernah diraih di berbagai kompetisi olahraga internasional,” ujar gubernur.

Slogan olahraga untuk Indonesia produktif, kata gubernur, untuk menumbuhkan gerakan budaya olahraga yang pada akhirnya akan membuat masyarakat menjadi sehat, produktif dan kompetitif. Olahraga, kata gubernur harus dijadikan budaya dan gaya hidup bangsa Indonesia.

“Dengan demikian, secara tidak langsung ruang munculnya bibit-bibit potensial olahragawan akan terbuka. Merekalah yang kemudian akan kita bina dan kita kembangkan sehingga menjadi atlet yang elit dan berprestasi untuk mengharumkan nama bangsa,” kata gubernur.

Gubernur juga mengajak seluruh kabupaten dan kota di seluruh Aceh untuk menggelorakan gerakan ayo olahraga hingga ke lingkungan terkecil sehingga seluruh masyarakat sehat dan produktif.

(SP | DM)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.