Pasar Lelang akan Bikin Kualitas-Kuantitas Kopi Gayo Meningkat

oleh
Iwannitosa dan Hadi Syafrizal
Iwannitosa dan Hadi Syafrizal

Takengon-LintasGayo.co : Pasar lelang fungsinya mempertemukan pembeli dan penjual. Para penjual diimbau untuk mempersiapkan kopi-kopi terbaik terutama kopi spesialty single origin Gayo untuk di lelang di pasar lelang yang akan dimulai bulan Juli 2016 mendatang. Demikian diutarakan direktur PT. Meukat Komuditi Gayo, Iwannitosa usai menerima dokumen izin Pasar Lelang di Takengon, Rabu 23 Maret 2016.

‘Dengan berjalannya pasar lelang, diharapkan harga akan lebih tinggi karena terputusnya beberapa rantai perdagangan kopi di Gayo,” ujar Iwan.

Efeknya, tentu saja secara langsung akan meningkatkan kesejahteraan petani. “Petani akan meningkatkan kuantitas dan kualitas produksi seiring dengan kompetitifnya harga kopi,” simpul Iwan didampingi Direktur Keuangan PT. MKG, Hadi Syahrizal.

Untuk persiapan action Pasar Lelang, dijelaskan Hadi, pihaknya sedang mempersiapkan administrasi pendukung serta sosialisasi dua arah, untuk penjual dan pembeli.

“Saat ini kita pada tahap sosialisasi menyusul terbitnya izin pasar lelang, baik tingkat regional, nasional dan internasional,” kata Hadi. (Khalis)

Izin-lelang-Kopi

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.