Kajari Takengon Pindah Tugas ke KPK

oleh

Takengon-LintasGayo.co : Setelah menjabat kurang lebih 2 tahun sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Takengon, Dwi Aries Sudarto akhirnya pamit menuju tempat tugas baru di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Semua serba mendadak, tiba-tiba 7 Desember seharusnya sudah mulai kerja di KPK, tapi karena proses administrasi di Kejagung belum selesai, saya masih diberi kesempatan hingga akhir tahun ini untuk selesaikan tugas,” ujar Aries dalam pertemuan dan makan malam bersama unsur Forkopimda serta beberapa pimpinan SKPK, rabu (23/12) malam di Pendopo Bupati Aceh Tengah.

Didampingi istri, Aries  yang sebelum menjabat sebagai Kajari Takengon juga bekerja di KPK mengungkapkan kesan dan pesan selama bertugas di Kabupaten Aceh Tengah yang kerab dilaluinya dengan dinamis dan harmonis.

“Dulu waktu saya datang pertama ke Takengon bersama istri disambut dengan adat Gayo, saya tidak ingin meninggalkan Takengon sebelum pamit dengan baik kepada semua,” katanya.

Aires mengakui ketika menjabat sebagai Kajari Takengon diberkahi dengan rezeki yang besar berupa anugerah kelahiran seorang putri.”Mohon do’anya ditempat tugas yang baru saya juga diberkahi rezeki yang besar seperti di Takengon,” timpalnya.

Sosok Aries yang sederhana dan kalem sebenarnya memberi kesan tersendiri bagi pimpinan daerah maupun kolega lainnya dalam bekerja.

Aries juga memiliki hobi tidak biasa bagi pejabat kebanyakan, dia bersama beberapa staf kejaksaan sering hiking menyusuri sungai dan gunung untuk mencari batu mulia.

Bupati Aceh Tengah, Nasaruddin mengungkapkan peran sebagai Kajari yang dijabat Aries selama ini sangat pembantu Pemerintah Daerah, terutama dalam menyelesaikan berbagai permasalahan.

“Kami merasa sangat terbantu dalam mengemban tugas sebagai pimpinan daerah atas pemikiran dan sumbang saran Pak Aries secara pribadi maupun jabatan,” kata Nasaruddin.

Lebih lanjut Nasaruddin mengatakan, walaupun di tempat tugas lain nantinya, pikiran dan gagasan Aries selalu diharapkan untuk percepatan pembangunan daerah Aceh Tengah.

“Atas nama pemerintah daerah masyarakat, kami do’akan semoga Pak Aries sekeluarga sukses dalam melaksanakan tugas baru dan tugas-tugas lainnya di masa yang akan datang,” demikian Nasaruddin.

Hadir dalam pertemuan malam itu Dandim 0106 Aceh Tengah, Letkol Arm. Ferry Ismail, Kapolres Aceh Tengah AKPB. Dodi Rahmawan, Ketua DPRK Muchsin Hasan, Ketua MPU Tgk. H. Isa Umar serta beberapa pimpinan SKPK. (MK | Kh)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.