Aceh Tengah Raih Penghargaan Ketiga Tanam 1 Milyar Pohon

oleh

Kadis Kehutanan Aceh Tengah dan Gubernur AcehBanda Aceh-LintasGayo.co : Kabupaten Aceh Tengah menerima penghargaan ketiga tingkat Provinsi Aceh setelah dinilai aktif melakukan penanaman pohon sepanjang tahun 2014 dalam program nasional 1 milyar pohon.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Aceh, Zaini Abdullah dan diterima oleh Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan Aceh Tengah, Ir. Abadi, Kamis (19/11) di Banda Aceh.

Abadi menyebutkan penghargaan tersebut seharusnya diterima langsung oleh Bupati Aceh Tengah, Ir. H. Nasaruddin, MM, namun karena ada kegiatan yang tidak bisa dihindari di daerah sehingga berhalangan hadir.

“Penghargaan satu milyar pohon ini diharapkan semakin memacu semangat warga untuk menanam, merawat dan menjaga pohon dilingkungan masing-masing,” kata Abadi ketika dihubungi, Jum’at (20/11).

Menurut Abadi sejauh ini pihaknya terus mengadakan berbagai jenis bibit pohon yang dapat ditanam sebagai penyangga hutan maupun bibit-bibit pohon yang produktif untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Selain Aceh Tengah, penghargaan juga diterima oleh Kota Lhokseumawe sebagai peringkat pertama, dan kota Langsa yang menempati peringkat kedua.

(Rel/DM)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.