Film Pendek Tari Guel “Kilau Kerikil” Lolos di FFI dan Maju ke Piala Citra 2015

oleh

Kilau Kerikil

FILM pendek berjudul Kilau Kerikil yang mengangkat soal tari tradisional “Guel” berhasil menjadi salahsatu nominator di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2015, hasil penilaian juri dibacakan di La Moda Cafe, Plaza Indonesia, Kamis malam, 12 November 2015.

Iqbal Meurah Mege Fadly
Iqbal Meurah Mege Fadly

Seperti dilansir antaranews.com, dari 278 film yang turut serta, disaring menjadi 21 kategori. Film Kilau Kerikil karya putra Gayo Iqbal Meurah Mege Fadly berhasil sebagai nominator bersama 5 film lainnya diantaranya, 1. Kilau Krikil, 2. Natalan, 3. Semalam Anak Kita pulang, 4. Simbiosis, dan 5. The Fox Exploites The Tiger’s Might.

Kilau Kerikil diangkat dari kisah nyata guru Guel “Ceh Sahak”, seniman Gayo yang terkenal sebagai penari Guel. Seniman yang konsisten dengan profesinya sebagai seniman, dan penyampaian pesan kepada generasi muda soal ketulusan seniman dalam menghibur.

Seniman Gayo Onot Kemara yang memerankan Ceh Sahak mengatakan dirinya tidak menyangka apabila film yang diperaninya berhasil sebagai nominator FFI 2015 yang panitianya diketuai Olga Lydia.

Usman Nuzuly
Usman Nuzuly

“Ini film pertama yang saya, tentu saya sangat senang dan berharap dengan Kilau Kerikil, Gayo lebih dikenal di di tingkat nasional dan dunia. Semoga muncul film-film lain dari Gayo,” ujar Onot Kemara, Jum’at pagi.

Dia berharap film yang diproduseri Usman Nuzuly, SH ini bisa berhasil sebagai yang terbaik di Piala Citra yang digelar 23 November 2015 mendatang yang melibatkan 100 orang juri.

“Ini penting, mari kita berdoa bersama agar Kilau Kerikil lolos sebagai yang terbaik di Piala Citra, festival film paling bergengsi di Indonesia,” ungkap Onot Kemara.

Sementara Usman Nuzuly saat dihubungi menyatakan sangat gembira selaku produser. “Setidaknya ini membuktikan Gayo bisa bersaing di tingkat nasional dalam bidang sineas. Ini jadi motivasi, Gayo harus percaya diri bersaing di skala nasional bahkan internasional,” ujar Usman Nuzuly.

Sebagai pemeran film Kilau Kerikil, selain Onot Kemara sebagai Sahak, ada Zoel Aji sebagai Ama Ecek dan Denang sebagai Win. (Kh)

Banner-Trailer-Film-Kilau-Kerikil

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.