Jalan Dua Jalur “Pegasing-Bies” Tahun ini Mulus

oleh
Totor Lukup Badak Pegasing. (LGco-Kha A Zaghlul)

Jalan-Pegasing_BiesTakengon-LintasGayo.co : Jalan dua jalur memtong kawasan Belang Bebangka dari Kecamatan Pegasing ke Kecamatan Bies, Sp. Kelaping-Atang Jungket yang saat ini dikerjakan memiliki panjang 750 meter dengan lebar 14 meter dan dibiayai melalui dana Otsus sebesar Rp. 8,3 milyar.

“Jalan Sp. Kelaping-Atang Jungket memiliki panjang total 1.875 meter, sebagian besar sudah diaspal, sehingga dengan selesainya pembangunan 750 meter lagi, jalan tersebut sudah bisa digunakan tanpa halangan,” ungkap Kepala Dinas Bina Marga Aceh Tengah, Khairuddin Yoes kepada Bupati Aceh Tengah, Ir. Nasaruddin, MM yang meninjau pengerjaan jalan tersebut, Rabu 9 September 2015.

Sementara pelebaran jalan Paya Ilang dari SPBU Tansaril-Kantor Camat Bebesen, dijelaskan Khairuddin, dibangun sepanjang 1,36 meter dalam dua paket pekerjaan, satu paket melalui dana Otsus sebesar Rp. 6 Milyar sepanjang 575 meter dari Sp. SPBU hingga Gedung Kir Kendaraan dan lebar jalan 14 meter. Selanjutnya sepanjang 785 meter lebar 8 meter, dibangun dengan dana DAK tambahan usulan daerah tahun 2015 berbiaya sebesar Rp. 4,5 Milyar.

Selanjutnya untuk jalan Soekarno-Hatta (Soetta), Khairuddin menyebutkan hanya membangun pelengkap seperti drainase, Kerb Median jalan, Overlay AC-WC serta marka jalan.

“Bangunan pelengkap di jalan ini juga melalui dua sumber, melalui dana Otsus sebesar Rp. 4,5 Milyar dan DAK tambahan usulan daerah sebesar Rp. 9,5 Milyar dengan total panjang jalan 2,875 meter,” kata Khairuddin.

Diminta tanggapannya, Bupati Nasaruddin menyebutkan pentingnya lebih ketat melakukan pengawasan pembangungan.”Sebaiknya setiap pembangunan jalan atau yang lainnya diawasi sejak dari awal pekerjaan,” ujar Bupati.

Nasaruddin turut mengharapkan pengawasan dari masyarakat agar pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan sesuai standar dan kualitas yang baik.

“Setiap proyek pekerjaan, apalagi pembangunan jalan, kita harapkan dapat dinikmati oleh masyarakat dan bertahan lama, karena itu perlu kontrol sosial dari masyarakat sendiri untuk turut berperan mengawasi pelaksanaan pekerjaan yang sedang dan akan dilaksanakan,” demikian Nasaruddin yang melakukan peninjauan untuk memastikan proses pelaksanaan pembangunan jalan berlangsung baik.(emka | Kh)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.