Dukung Kemajuan Daerah, Urang Gayo Jakarta Diharap Bantu Ide dan Pemikiran

oleh

Didong Jalu Jakarta1Jakarta-LintasGayo.co : Untuk memajukan daerah diperlukan bantuan ide dan sumbangan pemikiran dari segenap masyarakat, tak terkecuali masyarakat yang berada di perantauan.

Seperti halnya urang asal Gayo yang saat ini berdomisili dan bekerja di Jakarta dan sekitarnya. sumbangan ide dan pemikiran dari warga tersebut sangat diharapkan untuk memajukan daerah.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Aceh Tengah, Ir. H. Nasaruddin, MM ketika memberi sambutan dalam silaturrahmi Masyarakat Gayo se- Jabodetabek, sabtu (29/8) bertempat di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

Menurut Nasaruddin melalui kebersamaan dari seluruh masyarakat, baik di daerah maupun di perantauan akan lebih memacu kemajuan daerah. “Kami selalu mengharapkan gagasan pemikiran dari seluruh masyarakat untuk kemajuan daerah, termasuk masyarakat dari perantauan,” kata Nasaruddin.

Penuturan Nasaruddin tersebut dinilai sangat berdasar, karena Pemerintah Daerah tidak bisa sepihak menjalankan pemerintahan tanpa dukungan dan peran serta masyarakat, termasuk warga perantauan.

(Rilis/Darmawan)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.