23 Pejabat di Gayo Lues di mutasi

oleh
Wabup Gayo Lues, Adam SE (kiri). (LGco_Anuar Syahadat)
Wabup Gayo Lues, Adam SE (kiri). (LGco_Anuar Syahadat)

Blangkejeren-LintasGayo.co : Sebanyak 23 Pejabat Esalon II dan III di jajaran Pemkab Gayo Lues di mutasi dan prosei pelantikan dipimpin oleh Wakil Bupati Gayo Lues di Bale Musara Blangkejeren, Jum’at (27/2).

Diantara pejabat yang di mutasi, Arifin SE sebelumnya sebagai Kepala Kesbang Linmas dilantik menjadi staf ahli, Mukmin S Pd Kadis Kehutanan menjabat staf ahli, Syeh Nurdin Asisten Satu dilantik menjadi staf ahli, Drs.Wahab Makmur sebelumnya sebagai Kadis Sosial dilantik menjadi  Asisten Satu.

Selanjutnya Drs Syamsul Bahri kepala Bappeda dimutasi menjadi asisten Perekonomian, Drs.Bungkes Hamsah Kadis Pariwisata dilantik menjadi Asisten, M.Noh S Pd selaku Kabag Umum dilantik menjadi kepala Insfektorat, H Sabri S Pd Asisten Tiga dilantik menjadi Kepala BPBD Gayo Lues, M.Ridwan SE yang menjabat kepala Kadis Disprindakop dipercayakan menjabat sebagai Kepala Bappeda.

Berikutnya Drs.Ilyas Canto selaku fungsional umum Sekda dilantik menjadi kepala BPM, Syamsudin SH, staf ahli Bupati bagian hukum kini dilantik menjadi Kepala Kesbang Linmas, Drs. Ridwan kepala BPM dilantik menjadi Kepala Dinas Sosial.

Hasan Salam SH kepala BPBD sebelumnya dilantik menjadi Kepala Dinas Disprindakop, Ir. Eling Purwanto kepala Inspektot dilantik menjadi Kepala Dinas Kehutanan, Kabag Humas Drs. Syafrudin dipercayakan menjadi Pj. Kepala Dinas Pariwisata, Drs. H Sulaiman yang sebelumnya staf ahli Bupati dilantik sebagai fungsional umum Sekda, dan M.Ali M staf ahli Bupati dilantik menjadi fungsional Sekdakab.

Sedangkan Pejabat Esalon III yang dilantik antara lain Amrin ST kabag Pembangunan digeser menjadi Kabag Perekonomian, Juanda SH kabag Hukum dilantik menjadi Kabag Umum, Mansyur ST kepala Bidang Irigasi Pengairan dipercayakan sebagai Kabag Pembangunan. Jus Ara Malasenye kepala bagian di bagian umum dilantik menjadi Kabag Hukum.

Wakil Bupati Gayo Lues Adam SE saat menyampaikan sambutan mengatakan, pelantikan dan pengambilan sumpah merupakan suatu ketentuan normatif kepegawaian yang dilaksanakan terhadap pejabat struktural yang menduduki jabatan baru.

“Evaluasi ini dilakukan dengan mengacu pada evaluasi secara mendalam serta berdasarkan kebutuhan untuk menjawab tantangan yang dihadapi pemda Gayo Lues, untuk itu kami kami berharap agar pejabat yang baru dilantik menjalankan tugas secara profesional,” katanya seraya mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik, dan terima kasih kepada yang di ganti. (Anuar Syahadat)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.