Dana Aspirasi mesti Serap Aspirasi Rakyat

oleh
Yakub
Yakub
Yakub

Takengon-LintasGayo.co : Jika memang ada dana aspirasi anggota DPRA , DPRK dan DPRRI Dewan hendaknya dialokasikan berpihak pada kepentingan masyarakat bukan kepentingan pribadi, kelompok dan golongan. Demikian diutarakan Yakub salah seorang tokoh masyarakat Aceh Tengah, Senin 19 Januari 2015 di Takengon.

“Prosedur penganggaran dalam APBA maupun  APBK jelas, namun tak terbantahkan oleh kita bahwa sebelum dana tersebut dialokasikan terkadang ada interpensi kepentingan. Nah kalau kepentingannya untuk rakyat, silakan saja tapi telah tidak menjadi rahasia umum kalau pemerintah memberikan keleluasaan kepada Dewan untuk mengotak-atik anggaran bahkan menyetujui usulan program lainnya yang tidak ada dalam perencanaan melalui prosedur seperti Musrenbang Desa, Kecamatan, Kabupaten dan Provinsi,” papar Yakub.

Menurut Yakub, dari pantauanya selama ini, para anggota Dewan berdalih kebutuhan rakyat dan aspirasi, padahal hanya untuk kepentingan kelompok tertentu, hal ini jelas merugikan keuangan negara.
“Jika ada alokasi dana aspirasi ke daerah-daerah, hendaknya wakil rakyat terjun langsung ke masyarakat utamanya daerah pemilihannya, agar peluang reses yang diberikan kepada mereka betul-betul menyerap aspirasi masyarakat,” kata Yakub sembari menyatakan wakil rakyat tersebut perlu melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat agar dana yang dialokasikan tidak tumpang tindah. (Rahman)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.