Program Pembangunan Kampung Belangi (P2KB) Bangun 200 Kantor Desa di Bener Meriah

oleh
Bupati Bener Meriah, Ruslan Abdul Gani dan Kepala Kampung di Bener Meriah. (LGco)Andul Rahman)
Redelong-LintasGayo.co : Pemerintah Kabupaten Bener Meriah tahun 2014 lalu telah membangun 200 unit Kantor Kepala Desa melalui Program Pembangunan Kampung Belangi (P2KB), dan  sebanyak 232 Kampung  di daerah ini telah memiliki data profil desa, begitu juga dengan sarana pendukung kelengkapan administrasi untuk pelayanan masyarakat.
Demikian diungkapkan Bupati Bener Meriah  H. Ir. Ruslan Abdul Gani, DiplSE, ketika memberikan sambutan pada acara  pengukuhan 29 kepala kampung menjadi “Reje” dan peresmian 26 Kantor Kepala Kampung di Kecamatan Bukit melalui program Kampung Belangi tahun 2014.
Dihadapan segenap unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Forkopimda Plus dan Perwakilan anggota DPRK setempat serta para kepala Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK), Badan dan Kantor, para Camat dan masyarakat yang hadir mengikuti prosesi pengukuhan dan peresmian kantor desa di Kampung Karang Rejo, Sabtu (17/1/2015), Bupati Bener Meriah menyebutkan Program Kampung Belangi yang dikucurkan di daerah Bener Meriah tersebut mendapat apresiasi dari Gubernur Aceh, sehingga menjadi salah satu motivasi untuk dilaksanakannya kegiatan tersebut .
Dijelaskan Ruslan, dalam program Kampung Belangi (Belangi: bagus, cantik, dan sejenisnya:Gayo-Red) sesuai dengan prinsip dasar musyawarah di masing-masing Kampung untuk melaksanakan kegiatan sesuai kebutuhan dan skala prioritas maka  selain pembangunan kantor desa sebagai pusat pelayanan masyarakat di kampung juga telah tersedianya informasi data masing-masing kampung dalam bentuk Profil Kampung sehingga kedepan mempermudah untuk melakukan penataan desa. Hal lainnya melalui program ini adanya pemerataan yang dirasakan oleh seluruh kampung dengan melaksanakan kegiatan bersama untuk membangun sarana prasarana (Sanpras) yang dibutuhkan.
“Aktualisasi dari program Kampung Belangi diharapkan dapat menjadi pondasi  dan sebagai  rujukan  dari masing-masing kampong,  untuk membenahi atau mengatur tata laksana desa baik dalam hal pengelolaan keuangan maupun administarsi dan pelayanan bagi masyarakat masa kini dan masa datang,” harap Ruslan.
“Saya dan tentunya kita bersama mengharapkan agar program Kampung Belangi bukan hanya tercantum pada namanya saja melainkan segala aktivitas di kampung tersebut dapat membanggakan,“ pinta Bupati Bener Meriah tersebut.
Lebih-lebih, lanjut orang nomor satu di Bener Meriah ini, pada tahun 2015 ini, pemerintah pusat akan menerapkan UU tentang Desa dan akan mengucurkan bantuan Desa dengan jumlah yang jauh lebih besar bila dibanding dengan program Kampung Belangi.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bener Meriah dihadapan para Reje dan Bedel Kampung juga  mengatakan kedepan, peran  para Reje kampung akan menjadi ujung tombak pembangunan daerah, sementara Camat dan Bupati serta Forkopimda dibatasi perannya sebagai koordinator atau dengan kata lain sebagai mandor.
Sementara Camat Bukit, Sarahdin, SE  dalam laporannya mengatakan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Bener Meriah yang telah mengkucurkan program Kampung Belangi.
Disebutkannya untuk kecamatan Bukit jumlah kampung sebayak 40 desa, pada tahun ini mendapatkan alokasi pembangunan kantor desa sebanyak 26 unit,  sementara desa lainnya ada yang telah dibangun pada tahun sebelumnya ada juga yang belum sama sekali.
“Kita berharap bagi kampung yang belum memiliki kantor desa agar memprogramkannya kedepan, sehingga pusat pelayanan akan tersedia bagi masyarakat kampung yang bersangkutan,” Kata Camat Bukit, Sarahdin, SE. (Rahman | Kh)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.