Iklil : Gayo Kehilangan “Uwah Jalu”

oleh

Takengon – LintasGayo.co :  Gayo saat ini kehilangan  “Uwah Jalu”, kata Iklil Ilyas Leube, dalam acara diskusi Menatap Gayo, Kamis (7/11/2013) di Ball Room Hotel Linge Land, Takengon.

Lebih lanjut, dia menjelaskan Uwah Jalu adalah generasi berprestasi atau generasi unggul yang dimiliki Gayo sehingga dapat mengangkat nama dan identitas Gayo.

“Generasi sekarang sudah tidak mau mengangkat identitas Gayo, saat ini generasi itu malu memakai identitas Gayo”, kata Iklil.

Dilanjutkan, generasi Gayo yang merupakan “Uwah Jalu”, tercipta karena Gayo dulu memiliki karakter pendidikan yang jelas, saat ini karakter pendidikan itu tidak jelas”, pungkasnya.

Diskusi Menatap Gayo, berlangsung dengan dikukuhkannya, Dewan Adat Gayo yang dipandu oleh tokoh Gayo, Mahmud Ibrahim. Acara ini terselenggara oleh Komunitas Seni Budaya Lintas Gayo (KSBLG).

(MA)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.